Minggu, 25 Maret 2012

Review Psikologi Industri ^17032012^

(Maaf sebelumnya karena setelah telat banget baru di publish.. Maaf Pak- u,u-)

About Psikologi,
Secara garis besarnya psikologi (yang kecatet di pertemuan pertama gw ni ya) di bagi jadi tiga porsi, yaitu:

1. Psikologi Klinis
Adalah bidang studi psikologi dan juga penerapan psikologi dalam memahami, mencegah dan memulihkan keadaan psikologis individu ke ambang normal.
Yang di bagi lagi jadi,
a. Psikologi Klinis Anak
b. Psikologi Klinis Dewasa
Psikologi ini yang ngurus masalah konsultasi kejiwaan.
(pokoknya yang sering nonton sinetron Indonesia pasti ngerti deh kerjaannya psikolog ini.)
 
2. Psikologi Pendidikan/Sekolah
Psikologi yang berusaha menciptakan situasi yang mendukung bagi anak didik dalam mengembangkan kemampuan akademik, sosialisasi, dan emosi. Yang bertujuan untuk membentuk mind set anak.
Kalo yang ini lebih ke arah penjurusan, minat dan bakat gitu semodel sama termasuk psikotest gitu. 

3. Psikologi Industri / Organisasi
Psikologi yang fokus untuk menggembangan, mengevaluasi dan memprediksi kinerja suatu pekerjaan yang dikerjakan oleh individu, sedangkan psikologi organisasi mempelajari bagaimana suatu organisasi memengaruhi dan berinteraksi dengan anggota-anggotanya.

tapi kalo ditelusur dari tante google ternyata masih ada satu lagi jenis psikologi, yaitu:

4. Psikologi Kerekayasaan
Yaitu penerapan psikologi yang berkaitan dengan  interaksiantara manusia dan mesin untuk meminimalisasikan kesalahan manusia ketika berhubungan dengan mesin (human error)

Tapi kesemuanya cuma untuk sekedar nambah pengetahuan aja. Karena dari keempatnya cukup satu yang akan dikaji.

Psikologi industri
Adalah ilmu yang mempelajari perilaku manusia di tempat kerja. Ilmu ini berfokus pada pengambilan keputusan kelompok, semangat kerja karyawan, motivasi kerja, produktivitas, stress kerja, seleksi pegawai, strategi pemasaran, rancangan alat kerja, dan berbagai masalah lainnya. Psikolog industri meneliti dan mengidentifikasi bagaimana perilaku dan sikap dapat diimprovisasi melalui praktik penggajian, program pelatihan, dan sistem umpan balik. Perkembangan psikologi industri di Indonesia sangat dipengaruhi oleh perkembangan psikologi di negara-negara barat terutama Amerika Serikat.


Yah, kalo secara praktiknya sih psikologi ini banyak dipakai oleh orang di bidang personalia dan forecasting.



Tapi, sebelum terlalu jauh ngebahas psikologi, kita ulas balik dulu tentang industri secara keseluruhan.

Sejarah Industri

Industri adalah bidang matapencaharian yang menggunakan ketrampilan dan ketekunan kerja dan penggunaan alat-alat di bidang pengolahan hasil-hasil bumi dan distribusi sebagai dasarnya.

Industri berawal dari pekerjaan tukang atau juru. Sesudah mata pencaharian hidup berpindah-pindah sebagai pemetik hasil bumi, pemburu dan nelayan di zaman purba, manusia tinggal menetap, membangun rumah dan mengolah tanah dengan bertani dan berkebun serta beternak. Kebutuhan mereka berkembang, karena mereka mulai membutuhkan alat untuk pemetik hasil bumi, berburu, menangkap ikan, bertani, berkebun, menambang, bahkan untuk berperang serta alat-alat rumah tangga. Para tukang dan juru timbul sebagai sumber alat-alat dan barang-barang yang diperlukan itu. Dari situ mulailah berkembang kerajinan dan pertukangan yang menghasilkan barang-barang kebutuhan.

Perkembangan Industri
-Tahun 1800-
Era 1800 merupakan era kerajaan di sebagian besar negara di dunia.

Di Jepang masa tersebut masih termasuk masa Keshogunan Tokugawa (徳川幕府 Tokugawa bakufu, 1603-1868) atau Keshogunan Edo (Edo bakufu) adalah pemerintahan diktrator militer feodalisme yang didirikan oleh Tokugawa Iyeasu dan secara turun temurun dipimpin oleh shogun keluarga Tokugawa

Sementara Amerika dan Filiphina pada masa tersebut masih berada di bawah Kolonial Spanyol.

Pada masa tersebutpun Inggris masih merupaka sebuah Kerajjan besar yang berada dalam masa peralihan dari Era Georgia ke Era Victoria.

Sementara daratan Asia sendiri juga sdikuasai oleh tiga kerajaan besar, yakni Kekaisaran Ottoman (Islam), Kekaisaran Qing (China) dan Kekaisaran Mughal (India).

Pada massa tersebut luasnya daerah kekuasaan menjadi suatu aset kekayaan yang sangat penting. Oleh karenanya para bangsawan dan anggota kerajaan pada masa itu merupakan penguasa yang mutlak, karena mereka memiliki jumlah tanah yang banyak. Sementara itu golongan non-bangsawan pada masa itu biasanya berprofesi sebagai petani yang menggarap tanah-tanah milik bangsawan.

-Tahun 1900an-
Masa tersebut merupakan masa terpenting dalam perkembangan industri. Karena pada masa itu untuk pertama kalinya ditemukan mesin uap oleh James Watt. Penemuan ini menimbulkan perubahan yang sagat signifikan dalam sistem produksi. Produk-produk yang sebelumnya hanya dihasilkan dalam skala kecil, pada masa tersebut dapat diproduksi dengan skala besar dalam waktu yang singkat.

 Mesin Uap

Pada masa itu juga terjadi Revolusi industri hampir di seluruh dunia. Tenaga manusia yang sebelumnya digunakan untuk memproduksi digantikan oleh tenaga mesin. Pada masa tersebut juga terjadi transisi besar-besaran mengenai aset kekayaan. Nilai tanah mulai turun tergantikan oleh harga mesin yang lebih tinggi. Posisi para tuan tanah tergantikan oleh para pemilik industri. Para pekerja yang sebelumnya berprofesi sebagai petani beralih menjadi buruh yang bertugas sebagai pengoperasi mesin.

Dampak negatif pada masa ini adalah terjadinya kesenjangan sosial dimana kaum buruh dianggap sebagai masyarakat lapisan kedua yang diperlakuakan semena-mena.

-Tahun 2000an-
Pada masa ini (masa sekarang) industri benar-benar telah berkembang pesat. Mesin-mesin sederhana telah tergantikan oleh mesin dengan tekhnologi yang lebih canggih.

Perbedaan yang paling terasa adalah pada sistem kerja para manusia. Bila pada masa sebelumnya masih menggunakan sistem searah Comand and Control, yaitu pengawasan satu bagian oleh bagian lain yang berada satu tingkat diatasnya. Maka pada masa kini mulai dikenal istilah Net-working, yang sistem kerjanya berupa sistem dua arah bahkan lebih dimana setiap orang bisa saling mengawasi dan bertukar informasi dalam suatu lingkaran besar sistem. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pada masa sekarang yang dijual tidak lagi keterampilan melainkan informasi.

First Step

Apa yang kalian tau soal Arum-mAnis??

Kembang gula??
Jajanan yang sering kalian temuin di pasar malem??

No.
Bukan gula kapas yang gw maksud disini.

Tapi coba kalian falshback dulu ke10-15 tahun lalu. Ke masa sd kalian (ini buat yang umurnya sepantar sama gw yaa..). Kalo kalian inget ada tuh (di sd gw) kakek-kakek yang suka bawa kaleng warna biru tua, bentuk kaleng nya tuh kayak kaleng krupuk gitu. Biasanya ada dua kaleng yang isinya serabut-serabutan kusut warna merah jambu kejinggaan. Nah arum manis yang itu lho yang gw maksud. Yang biasanya di makan pake krupuk-krupukan hambar gitu.

Nah,,udah ngeh kan arum manis yang gw maksud??
Kalo belum juga coba deh tanya sama mama atau adek kalian. Biasanya sii pada nyebutnya "rambut nenek". Kurang lebih kaya gini nih rupanya..

(Sorry yah kalo udah pernah liat gambarnya di blog lain)


Terus apa sih hubungannya nih arum manis, sampe gw ngalor-ngidul ngejelasin??

Yah, simple aja sih, soalnya ini adalah cemlian favorit gw. Alasannya, karena dari pada cokelat atau es krim, arum manis punya daya serap kejengkelan lebih tinggi. Ngga kaya es krim atau coklat yang rasanya bisa berubah-ubah. Arum manis itu punya rasa yang konstan yang ngga pernah ilang walaupun udah ditambahin perisa dan perasa apapun.Selain itu walaupun ni makanan kampung banget (ngga seberkelas coklat yang di bikinnya bisa nyampe Swiss)  tapi nyarinya Masya Allah susahnya harus ngubek-ngubek pasar atau ngejar-ngejar abanganya yang semakin hari semakin langka jumlahnya, ngga kaya cokelat yang keberadaannya bisa ada di setiap supermarket, minimarket sampe warung-warung di belakang rumah kalian. Dan harganya yang dulu cuma 200 - 500 rupiah sekarang bisa 5.000 - 15.000 per bungkusnya apalagi kalo yang bungkusnya udah di kasih pita-pita.

Yah. intisarinya sih cemilan ini yang mendasari gw buat mulai nulis blog, setelah sebelumnya biasanya gw ngegalau di diary, buku catetan, atau note di facebook. Akhirnya sekarang gw bisa ngegalau di blog..(hehehe bangga banget).

Karena menurut gw arum manis tuh punya filosofi tersendiri, "Sesuatu hal yang kecil, murah, remeh dan terlupakan. Suatu hari justru jadi sesuatu yang begitu berharga karena kekhasan dan kelangkaannya"

Intinya sih gw akan mencoba buat nulis pengalaman dan pengamalan yang udah gw lakuin, walau sekecil apapun, karena mungkin suatu saat nanti semua itu bisa jadi pelajaran yang ngga tenilai buat gw.

Seperti yang selalu di omongin orang tua..

 "Bahwa pengalaman adalah guru yang terbaik",

dan seperti yang selalu gw tulis di setiap coretan gw..

"Kutuliskan semua yang terjadi dalam hidupku saat ini, sebelum tiba saat dimana hidupku tak bisa mengingat semua yang telah terjadi - Benjamin Button"

Dan yang paling penting terima kasih buat dosen Psikologi Industri gw (no name aja ya) yang udah ngasih kesempatan dan jalan ke gw dan temen-temen buat mulai langkah ini.

Gamsamhamnida.
n.n